Tubannews.id – Setelah adanya laporan warga terkait dengan adanya dugaan peredaran Narkoba di kawasan kantor PT Semen Indonesia Logistik (Silog), Sat Resnarkoba Polres Tuban langsung menggelar tes urine, Rabu (24/7/2024).
Tes Urine itu dilakukan oleh Sat Resnarkoba Polres Tuban bersama dengan BNNK Tuban di kantor Silog yang berada di Desa Socorejo, Kecamatan Jenu, Tuban. Hasilnya terdapat dua orang pegawai yang ternyata positif benzo.
Dari pantauan Tubannews.id di lapangan, kegiatan tes urine tersebut dilakukan dengan sasaran para pegawai PT Silog dan yang sebagian besar juga para driver kendaraan besar.
Namun, dari total para pegawai atau pekerja di kantor PT Silog tersebut petugas dariĀ Polres Tuban itu hanya berhasil melakukan tes urine terhadap 40 orang saja. Diduga banyak driver yang tidak mau untuk ikut ter urine.
“Sesuai dengan adanya laporan warga bahwa diduga di PT Silog ini ada tindak penyalahgunaan narkoba. Maka kami langsung melakukan kegiatan tes urine di sini,” terang AKP Teguh Triyo Handoko, Kasat Narkoba Polres Tuban.
Dari hasil pemeriksaan tes urine yang hanya mendapatkan 40 orang dari pegawai Silog tersebut, petugas Sat Narkoba Polres Tuban langsung mendapatkan hasilnya. Yang mana dua orang dari pegawai di Silog tersebut hasil urinenya positif mengandung zat benzo.
“Dua orang terindikasi positif benzo (jenis psikotropika yang bisa menenangkan otak, Red). Setelah kita mintai keterangan, dua orang ini mengaku habis operasi jantung dan baru pulang dari rawat inap,” tambahnya.
Adapun untuk mencegah peredaran Narkoba di wilayah Kabupaten Tuban pihaknya akan secara rutin melakukan razia serta tes urine secara mendadak di sejumlah perusahaan yang ada. Sehingga mampu mempersempit peredaran barang terlarang di Tuban.
Sementara itu, sampai dengan saat ini belum ada keterangan apapun dari pihak perusahaan PT Silog Tuban terkait dengan adanya kegiatan tes urine dari Sat Narkoba Polres Tuban serta adanya dugaan peredaran Narkoba di kawasan perusahaan PT Silog yang sempat membuat gejolak dengan masyarakat.(Ar)