Ternyata, 1.337 Koperasi Terdaftar di Tuban, Ada 730 Koperasi Tidak Aktif

Tubannews.id- Jumlah koperasi di Kabupaten Tuban Jawa Timur yang tercatat pada Dinas Koperasi UKM dan Pedagangan (Diskopumdag) Tuban ternyata cukup melimpah.

Semuanya tersebar di seluruh kecamatan yang ada di Tuban.

‘’Jumlah koperasi di Kabupaten Tuban per akhir tahun 2022 sebanyak 1.337 koperasi,’’ kata Kepala Diskopumdag Tuban Agus Wijaya, ketika dikonfirmasi tubannews, Kamis (13/7/23).

Dari jumlah itu, beber Agus, sampai dengan akhir tahun 2022, tercatat ada 607 koperasi yang aktif.

‘’Untuk koperasi aktif meningkat. Dari 541 koperasi menjadi 607 koperasi,’’ bebernya.

Dengan jumlah itu, maka ada sekitar 730 koperasi di seluruh Kabupaten Tuban dengan status tidak aktif. Jumlah itu lebih gede dibanding dengan jumlah koperasi yang aktif.

Berikut Jumlah Koperasi Aktif di Kabupaten Tuban Tahun 2022 :

Kenduruan 15, Bangilan 24, Senori 24, Singgahan 26, Montong 28, Parengan 24, Soko 34, Rengel 26, Grabagan 8, Plumpang 34.

Widang 25, Palang 38, Semanding 40, Tuban 80, Jenu 35, Merakurak 38 , Kerek 32, Tambakboyo 27,  Jatirogo 25, Bancar 24. (zak)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *