Dua Rumah Warga Digeledah Sat Resnarkoba Polres Tuban

Tubannews.id – Sejumlah anggota dari Sat Resnarkoba Polres Tuban langsung turun lapangan untukĀ  razia terhadap dua rumah warga yang disebut-sebut sebagai pengedar obat-obatan terlarang di Tuban, Rabu (2/10/2024).

Penggrebekan dan juga penggeledahan tersebut dilakukan petugas setelah adanya informasi aduan dari warga masyarakat terkait dengan peredaran Narkoba di Tuban. Namun hasilnya petugas tidak menemukan adanya barang bukti di rumah-rumah yang dirazia.

Dari informasi yang dihimpun, awalnya petugas Sat Resnarkoba Polres Tuban mendapatkan informasi dari pemberintaan terakait peredaran obat-obat berbahaya. Sehingga beberapa anggota langsung dikerahkan untuk melakukan penyelidikan dengan menggeledah rumah yang dicurigai sebagai pengedar

“Terkait beredarnya pemberitaan tentang adanya Peredaran obat-obatan berbahaya di wilayah Tuban yang lakukan oleh sesorang bernama Luluk, Satresnarkoba Polres Tuban melaksanakan Lidik terkait berita tersebut,” jelas AKP Harjo, Kasat Resnarkoba, Polres Tuban.

Dari hasil penyelidikan, bahwa seseorang yang bernama Luluk tersebut merupakan warga Kelurahan Baturetno, Kecamatan Tuban, Kabupaten Tuban. Selanjutnya, beberapa anggota Sat Resnarkoba langsung bergerak untuk melakukan penggeledahan untuk memastikan informasi tersebut.

Petugas melakukan penggeledahan serta pengecekan di rumah yang bersangkutan selama sekitar satu jam lebih untuk mencari apakah ada obat-obatan terlarang atau tidak. Bahkan petugas berpencar mencari di setiap sudut rumah itu.

“Setelah melakukan pemeriksaan sekitar satu jam petugas tidak mendapatkan hasil sesuai yang diinginkan. Dan pada saat petugas datang di rumah itu tidak ditemukan tanda tanda adanya kegiatan transaksi maupun jual beli berkaitan dengan peredaran obat obatan berbahaya,” tegas Kasat Narkoba.

Sementara itu, selain melakukan penggeledahan di rumah Luluk, petugas Sat Resnarkoba bersama Unit Reskrim Polsek Merakurak juga telah melakukan penggeledahan di rumah A yang berada di wilayah Kecamatan Merakurak, Tuban. Namun, hasilnya petugas juga tidak menemukan barang bukti Narkoba jenis apapun.(Ar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *