Tanpa Reward Top Skor dan Best Player

Turnamen Sepak Bola Bupati Tuban Cup 2023

Tubannews.id – Turnamen sepak bola bertajuk Bupati Tuban Cup 2023 yang dihelat Askab PSSI Tuban bersama Dinas Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Tuban ternyata tanpa nominasi top skor dan pemain terbaik.

Hadiah total Rp 85 juta yang disiapkan hanya untuk tim yang meraih predikat kampiun dan runner-up serta peringkat ketiga bersama.

Praktis skil pemain lokal yang piawai di atas rumput hijau dan bermain fair play selama turnamen tak masuk poin. Begitu juga para pemain yang mencetak gol terbanyak selama turnamen berlangsung.

“Tidak ada top skor. Pemain terbaik juga tidak ada,” kata Ketua Panitia Bupati Tuban Cup 2023 Hasan Asj’ari saat dikonfirmasi tubannews.id.

Alasannya, terang dia karena yang memberikan reward semuanya dari  Pemkab Tuban dalam hal ini Disbudporapar. Panpel, beber dia, hanya sebagai pelaksana kegiatan.

Reward yang disiapkan oleh Disbudporapar total Rp 85 juta. Rinciannya untuk tim juara mendapatkan hadiah Rp 40 juta, runner-up Rp 25 juta dan peringkat ketiga masing-masing Rp 10 juta.

Sampai saat ini Bupati Tuban Cup 2023 telah menuntaskan babak 16 besar. Sebanyak 8 tim telah memastikan lolos 8 besar. Yakni Pamor FC, PS Socorejo, Profite FC, Lanange Jagad, dan Banjarjo FC serta Cendoro FC. Dan dua tim lagi, yakni Margosuko FC dan Andalas Putra. Delapan tim ini akan bertanding kembali pada Satu-Minggu 10-11 Juni 2023 di Stadion Tuban Sport Centre. (zak)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *