Polisi Olah TKP Gedung Korpri Tuban yang Ambruk

Tubannews.id – Setelah mendapatkan informasi adanya peristiwa Gedung Korpri yang ada di lingkungan Pendopo Kabupaten Tuban mengalami ambruk petugas Kepolisian Polres Tuban langsung turun lapangan, Rabu (10/5/2023).

Pihak Sat Reskrim Polres Tuban dengan tim identifikasi mendatangi lokasi gedung Korpri yang mengalami rusak parah itu. Namun, saat petugas kepolisian datang sejumlah pekerja telah membersihkan beberapa bagian gedung yang runtuh itu.

Kasat Reskrim Polres Tuban, AKP M Gananta yang datang di lokasi ambruknya Gedung Korpri itu menyatakan bahwa pihaknya baru mendapatkan informasi dari sejumlah media. Sehingga kemudian petugas dikirimkan ke lokasi untuk melakukan olah TKP.

“Berdasarkan informasi dari teman-teman media, kami Sat Reskrim Polres Tuban melakukan pengecekan di lapangan terkait kejadian atap yang runtuh,” ujar AKP M Gananta, Kasat Reskrim Polres Tuban saat berada di kawasan Pendopo Tuban.

Kasat Reskrim menegaskan bahwa dalam kejadian runtuhnya atap gedung Korpri yang baru di rebah pada akhir tahun 2022 lalu itu tidak sampai menimbulkan korban jiwa.

Selain itu, pihaknya masih melakukan penyelidikan dan pemeriksaan lebih lanjut guna mengetahui penyebab pasti dari ambruknya bangunan yang masih menjadi tanggungjawab kontraktor karena masih dalam masa pemeliharaan.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, karena dari informasi kejadian ini terjadi pada malam hari,” sambungnya singkat.

Sementara itu, seperti diberitakan sebelumnya Gedung Korpri yang ada di lingkungan Pendopo Krido Manunggal, Kabupaten Tuban mengalami ambruk pada Selasa (9/5/2023) malam. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.(Ar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *