Nasib Persatu, Ini Penjelasan Pemegang Saham Persatu Tuban

Tubannews.id – Nasib Persatu Tuban masih belum ada kepastian pasca didaftarkan sebagai peserta Liga 3 Askab PSSI Tuban pada pertengahan Oktober 2023.

Kapan rencana seleksi atau rekrutmen calon pemain berjuluk Laskar Ronggolawe, masih belum ada kepastian. Tentunya yang memiliki kewenangan penuh adalah para pemegang saham Persatu di bawah bendera PT Persatu Putra Tuban.

Atas instruksi dan atau rekomendasi dari pemegang saham itulah manajemen tim bisa menjalankan programnya.

Dalam PT Persatu Putra Tuban, ada empat tokoh yang menjadi pemegang saham. Yakni Nashruddin Ali (Pengurus DPC PKB Tuban-Adik kandung Bupati Tuban 2011-2021 Fathul Huda), M. Miyadi (Ketua DPRD Tuban-Ketua DPC PKB Tuban), dan Fahmi Fikroni (Pengurus DPC PKB Tuban) dan Ratna Juwita Sari (Anggota DPR RI Fraksi PKB).

Nashruddin Ali selaku CEO Persatu Tuban secara tegas menyatakan dirinya libur terlebih dahulu mengurus Persatu. Entah apa alasan utamannya. Namun sebelumnya dirinya mengaku karena sedang tahun politik. ”Ijin cuti sangking Persatu,” jawab Komisaris Utama PT Persatu Putra Tuban, saat dikonfirmasi tubannews.id, Kamis (2/11/2023).

Sementara itu M. Miyadi menyampaikan dan mengakui istirahat terlebih dahulu dalam urusan Persatu Tuban karena masuk tahun politik dan juga kompetisi belum ada kepastian. ”Kami sebagai pemegang saham di Tahun politik ini ( kompetisi juga belum jelas ), maka maukuf dan istirahat,” jelas dia, Kamis (2/11/2023).

Terkait dengan langkah suporter Persatu Tuban, pihaknya sudah memberikan opsi, namun nampaknya tidak dilaksanakan.

”(Yang Jelas, antara pemegang saham sepakat sementara istirahat ( namun ketika ada yang sanggup menyiapkan pemain untuk mengikuti kompetisi kalau jadi digelar dengan segala resikonya termasuk suporter ), maka kami akan membantu secara administrasi agar bisa ikut bertanding,” tegasnya.

Di akhir konfirmasi, Ketua DPRD Tuban ini menegaskan PT Persatu Putra Tuban tidak ada rencana untuk dilelang.

Sampai berita ini diunggah, Direktur Utama PT Persatu Putra Tuban Ratna Juwita Sari dan Direktur PT Persatu Putra Tuban Fahmi Fikroni, belum bisa dikonfirmasi. (zak)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *