Tubannews.id – Sebuah bangunan rumah yang terbuat dari kayu yang berada di pemukiman milik Saifuddin (45), warga Desa Pekuwon, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban mengalami kebakaran hebat pada Jumat (12/4/2024) tengah malam.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran rumah milik warga tersebut. Namun akibat kejadian tersebut sebagian besar bangunan rumah satu unit sepeda motor dan 3 sepeda angin hangus dilalap si Jago Merah.
Dari informasi yang dihimpun, kejadian kebakaran rumah kayu milik Saifuddin itu pertama kali diketahui oleh korban. Yang mana saat itu korban berada di rumah utama dan mendengarkan ada suara ledakan yang berasal dari rumah kayu di bagian depan.
“Saat itu korban sedang berada di dalam rumah. Kemudian korban mendengar ada ledakan dari depan rumahnya dan korban langsung keluar rumah,” terang AKP Khoirul Amat, Kapolsek Rengel, Polres Tuban.
Pada saat keluar dari bangunan rumah utama, korban kaget lantaran rumah kayu yang ada di bagian depan rumahnya sudah dalam keadaan terbakar. Korban langsung meminta tolong pada warga sekitar untuk memadamkan api.
“Korban dibantu warga berusaha memadamkan api, tetapi api dengan cepat membesar membakar rumah yang terbuat dari kayu itu,” tambahnya.
Mengetahui api semakin membesar warga kemudian melaporkan kejadian itu untuk meminta batuan Damkar untuk melakukan pemadaman. Namun, sebelum berhasil dipadamkan api sudah membesar dan membakar barang-barang yang ada di dalam rumah.
“Untuk barang-barang yang ikut terbakar ada satu unit sepeda motor Suzuki Spin dan juga tiga sepeda angin. Rumah tersebut sebenarnya sudah lama tidak ditempati dan hanya digunakan menyimpan barang-barang saja,” tambahnya.
Sementara itu, dari hasil olah TKP petugas kepolisian menduga jika kebakaran tersebut akibat dari korsleting arus pendek listrik yang ada di bangunan rumah tersebut. Api berhasil dipadamkan oleh tim Damkar Tuban dan tidak sampai menjalar pada bagunan lainnya.(Ar).