Berteduh di Tepi Pantai, Nelayan Tuban Tewas Tersambar Petir

Tubannews.id – Seorang nelayan diketahui sudah meninggal dunia setelah petir menyambar sebuah gubuk yang ada di tepi pantai Desa Mentoso, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban pada Sabtu (30/11/2024) sore.

Nelayan yang meninggal dunia dalam kejadian itu diketahui bernama Abdul Muis (46), warga Desa Temaji, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban. Yang mana korban saat itu sedang berteduh karena kondisi hujan lebat terjadi di kawasan pantai tersebut.

Dari informasi yang dihimpun Tubannews.id, peristiwa nahas yang menimpa nelayan tersebut berawal saat korban bersama dua orang nelayan lainnya sedang membersihkan perahunya yang bersandar di Pantai Desa Mentoso.

Namun, karena saat itu hujan lebat turun Abdul Muis bersama dengan Dardiri dan Rasto kemudian memilih menepi dan berteduh di gubuk yang ada di tepi pantai. Selain hujan lebat di sekitar lokasi juga terjadi petir yang menyambar.

“Awalnya sekitar pukul 16.30 Wib korban dan teman-temannya sedang berteduh karena hujan petir. Kemudian saat itu ada sambaran petir yang mengenai gubuk tersebut,” terang AKP Dean Tommy Rimbawan, Kasat Polairud Polres Tuban.

Setelah petir menyambar Abdul Muis diketahui sudah dalam kondisi tergeletek dan tidak bergerak. Kemudian dua orang teman korban langsung mendekati dan berusaha untuk menolong korban yang sudah tidak sadarkan diri.

“Setelah ada petir menyambar korban terbaring di bawah stok kontak listrik. Dan saksi melihat ada api pada stok kontak tersebut. Saat saksi mau menolong korban sudah meninggal dunia,” sambungnya.

Sementara itu, para saksi yang mengetahui kejadian itu langsung melapor ke perangkat desa dan kemudian diteruskan ke Polres Tuban. Petugas kepolisian dari jajaran Polres Tuban yang mendapatkan laporan langsung datang ke TKP untuk melakukan identifikasi terhadap korban.

“Setelah dilakukan pemeriksaan tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan. Pihak keluarga menghendaki untuk jenazah langsung dibawa pulang ke rumah duka,” pungkasnya.(Ar)