Tubannews.id- Gaya politik Partai Golkar Tuban cukup bagus. Di semua lini berhasil meraih suara cukup besar. Tak hanya suara partai, namun suara caleg DPR RI Dapil IX (Tuban-Bojonegoro) untuk sementara juga memimpin.
Apiknya suara Partai Golkar itu juga diiringi dengan suara caleg DPRD Jatim Dapil XII (Tuban-Bojonegoro). Dapil XII ini sebanyak tujuh kursi diperebutkan.
Berdasarkan situs resmi KPU pemilu2024.kpu.go.id, nama Aulia Hany Mustikasari, saudara kandung Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky sementara memimpin. Caleg nomor urut 1 dari Partai Golkar ini sementara meraih 93.300 suara. Putri Haeny Relawati Rini Widyastuti (Anggota DPR RI Fraksi Golkar-Bupati Tuban 2001-2011) ini memiliki peluang besar lolos sebagai anggora DPRD Jatim 2024-2029.
Sekretaris DPD Partai Golkar Tuban Suratmin saat dikonfirmasi perihal hasil pileg 2024 yang menguasai disemua lini belum memberikan keterangan resmi. ”Ini kami masih proses input C hasil,” jawab Ketua Fraksi Golkar DPRD Tuban sekaligus Caleg DPRD Tuban Dapil 1 yang berpotensi bertahan di gedung DPRD Tuban ini.
Sementara itu di bawah Partai Golkar, ada politisi PKB yang cukup menguasai pula suara pileg. Diantaranya incumbent Fauzan Fuadi 48.111 suara. Dan juga pendatang baruMuhammad Mughni 35.478 suara, Moh. Ali Sulthoni 33.928, serta mantan Calon Bupati pada Pilkada Tuban 2020 Khozanah Hidayati 25.546 suara.
Selanjutnya nama Agus Maimun, Caleg dari Partai Amanat Nasional meraih suara sementara 26.440 dan juga Rofik Mahdi dari PPP sebanyak 23.463 suara.
Semua data tersebut masih bersifat sementara. Karena sampai dengan 17 Februari baru masuk sekitar 72,46 persen TPS). Tentu semuanya masih menunggu keputusan resmi dari KPU. (zak)