Pohon Besar Tumbang Melintang di Jalan, Jalur Deandels Tuban Macet
Tunannews.id – Sebuah pohon Asam berukuran besar yang ada tepi jalan raya Deandels Desa Kradenan, Kecamatan Palang, Kabupaten Tuban tumbang dengan kondisi melintang di jalan, Minggu (21/1/2024).
Beruntung tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam kejadain tumbangnya pohon tersebut. Namun, akibat dari tumbangnya pohon asem tersebut arus lalu lintas sempat mengalami macet total.
Kejadian Pohon tumbang ini terjadi pada pukul 17.00 WIB, Minggu (21/1/2024) bahkan dari kejadian ini arus lalu lintas di Jalan Raya Daendels harus mengalami kemacetan yang cukup panjang sambil menunggu proses evakuasi selesai.
Menurut Kapolsek Palang AKP Carito, pohon tumbang ini diakibatkan karena adanya hujan dan angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Tuban sore tadi.
“Tumbangnya pohon ini disebabkan karena adanya hujan dan angin kencang sore tadi,” ujar AKP Carito.
Petugas kepolisian kemudian meminta bantuan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban untuk melakukan evakuasi pohon yang melintang di tengah jalan raya tersebut.
Karena besarnya pohon yang tumbang membuat proses evakuasi berjalan cukup lama hingga sekitar 2 jam lebih. Dengan dibantu warga setempat, akhirnya tim BPBD Tuban berhasil mengevakuasi pohon yang melintang ke jalan pada pukul 19.00 WIB.
Yanh mana pohon asam yang tumbang itu memiliki tinggi sekitar 8 meter. Selain itu untuk meminggirkan pohon tersebut petugas harus dibantu dengan truk tonton untuk menariknya.
“Pohon tersebut kira-kira memiliki tinggi sekitar 8 meter. Alhamdulillah tidak ada korban dalam kejadian ini,” sambung Kapolsek Palang itu.
Sementara itu, setelah pohon berhasil dilakukan evakuasi kendaraan bisa kembali berjalan lancar. Pihak kepolisian juga menghimbau kepada masyarakat yang sedang berkendara di saat hujan deras, alangkah baiknya untuk berhenti terlebih dahulu, selain jarak pandang yang sempit juga agar lebih aman.(Ar)